Ujian Seminar Hasil Mahasiswa PS. Ilmu Peternakan (S3)
Program Studi Ilmu Peternakan (S3) fakultas peternakan, Unud kembali menggelar Sidang/Ujian Seminar Hasil Penelitian Untuk Disertasi yang diadakan pada hari Rabu Tanggal 21 Pebruari 2024. Mahasiswa S3 Angakatan 2021 atas nama Ni Made Witariadi, S.Pt.,M.Si. telah menyelesaikan penelitiannya dan dilanjutkan dengan sidang seminar hasil penelitian dengan judul Seminar "Respon Itik Lokal Bali (Anas sp.) Terhadap Pemberian Tepung Rumput Israel (Asystasia gangetica (L.) Subsp. Micrantha) Dalam Ransum". Ujian yang diketuai oleh Prof. Dr. Ir. I Ketut Sumadi, MS dan juga sebagi Promotor (Pembimbing Utama). hasil penelitian ini sudah di presentasikan didepan para penguji dan juga mahasiswa, dimana seminar tersebut diadakan di Gedung Agrokomplek, Kampus Unud di Jl. Pb Sudirman, Denpasar dan sudah berlangsung dengan baik dan lancar.
UNIVERSITAS UDAYANA