Profil Program Studi Dan Etika Sivitas Akademika Serta Pedoman dan Prosedur Pelayanan
KATA PENGANTAR
Berkat rahmat Ida Sang Hyang Widhi Wasa/ Tuhan Yang Maha Esa, maka buku “Profil Program Studi dan Etika Sivitas Akademika, serta Pedoman dan Prosedur Pelayanan Program Studi Doktor Ilmu Peternakan, Fakultas Peternakan Universitas Uda-yana†diterbitkan kembali tahun 2018, dengan beberapa penyempurnaan. Seperti layaknya suatu sistem organisasi, maka pelaksanaan pendidikan memerlukan suatu pedoman, agar penyelenggaraan pendidikan dapat berjalan secara teratur, efisien dan efektif sehingga tujuan pendidikan yang telah digariskan oleh Kemenristekdikti dapat dicapai dengan baik.
Usaha penyempurnaan harus tetap dilakukan sepanjang tahun sesuai dengan irama perkembangan pendidikan dan teknologi kini dan masa yang akan datang. Dengan diterbitkannya buku inisebagai tun-tunan bagi dosen, mahasiswa program studi doktor ilmu peternakan dan pegawai di Fakultas Peternakan, sehingga Tata kerama civitas akademika dapat berlangsung sesuai dengan sistem yang berlaku diFakultas Peternakan Universitas Udayana.Khusus bagi mahasiswa baru, buku pedoman ini akan sangat membantu dalam rangka memperlancar proses mengikuti pendidikan di program studi doktor ilmu Peternakan, Fakultas Peternakan Universitas Uda-yana,karena sejak awal telah mendapat suatu petunjuk langkah-langkah yang akan ditempuh oleh mahasiswa agar dapat menyelesaikan studi tepat waktu.
Seperti kata pepatah, tiada gading yang tak retak, maka buku pedoman inipun tidak luput dari kekurangan-kekurangan dan untuk itu kami dengan senang hati akan menerima saran dan kritik yang konstruktif demi penyempurnaan buku ini. Semoga buku ini bermanfaat bagi semua civitas akademika di Fakultas Peternakan sebagai penuntun dalam penyelenggaraan proses pendidikan.
Bukit Jimbaran, Mei 2018
Dekan,
ttd
(Dr. Ir. Ida Bagus Gaga Partama, MS)
NIP.195903121986011001
UDAYANA UNIVERSITY